Lewat Media Virtual, Rudenim Kupang Lakukan Rapat Persiapan Pelaksanaan Bantuan sosial

Share

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

Kupang – Dalam Rangka Pelaksanaan Bantuan Sosial “KUMHAM BERBAGI” di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM NTT, maka Rumah Detensi Imigrasi Kupang melaksanakan Rapat persiapan Pelaksanaan Bantuan Sosial melalui Media Virtual Aplikasi Zoom Pada, Jumat (23/07/2021).

Rapat virtual yang dilaksanakan pada Pukul 10.00 sampai 11.00 Wita ini dihadiri oleh pejabat struktural dan pejabat Fungsional RUDENIM Kupang, baik yag yang berada di Kantor pada saat pelaksanaan WFO (Work From Office) atau yang berada di Rumah Pada saat pelaksanaan WFH (Work From Home).

Matias Horo selaku Kasubag Tata Usaha menyampaikan bahwa sasaran pemberian Bansos ini kepada ASN yang terpapar Covid 19 dan kepada masyarakat yang kurang mampu di sekitar Rumah Detensi Imigrasi Kupang
” saya mengharapkan masing-masing pegawai di Rudenim Kupang memberikan Kontribusi berupa sumbangan dana agar membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dan sebagai wujud kepedulian sosial Kita kepada masyarakat” Jelas Matias.

Matias menambahkan bahwa pelaksanaan pemberian Bansos akan dilaksankan pada hari Kamis, tanggal 29 Juli 2021.
©Humas Rudenim Kupang

Scroll to Top